Pilot Muda Ukraina Gugur Saat Misi F-16, Zelensky Sampaikan Duka Cita

.

Ilustrasi. Pilot pesawat F-16 Ukraina tewas dalam pertempuran udara. (Getty Images)


Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengumumkan bahwa seorang pilot tempur muda berusia 26 tahun, Kapten Pavlo Ivanov, gugur saat menjalankan misi militer dengan jet tempur F-16. Dalam pernyataannya pada Sabtu (12/4), Zelensky menyampaikan belasungkawa mendalam kepada keluarga dan rekan-rekan Ivanov.

Zelensky menyebut bahwa pihak militer tengah melakukan penyelidikan menyeluruh terhadap insiden yang menimpa Ivanov. Ia juga menyoroti keberanian seluruh skuadron udara Ukraina, termasuk pesawat F-16, Mirage, dan MiG, dalam mendukung operasi militer di lapangan dan menjaga kedaulatan negara.

“Angkatan Udara Ukraina terus menjadi garda terdepan dalam menangkal serangan rudal dan drone musuh. Kami bangga atas dedikasi para penerbang kami,” ujar Zelensky. Ia mengakhiri pernyataannya dengan seruan patriotik: “Kemuliaan bagi Ukraina!”

Detail lokasi dan kronologi kejadian yang menewaskan Ivanov belum dipublikasikan hingga saat ini.

Dalam perkembangan lain, pada Jumat malam (11/4), Rusia kembali melancarkan serangan menggunakan drone ke ibu kota Ukraina, Kyiv. Berdasarkan laporan dari pihak militer Ukraina, sebanyak 56 dari 88 drone berhasil dijatuhkan, sementara 24 lainnya tidak terlacak. Serangan tersebut menyebabkan empat warga sipil mengalami luka-luka.

Diketahui, konflik bersenjata antara Rusia dan Ukraina masih berlangsung sejak awal 2022. Sejumlah wilayah Ukraina telah diklaim oleh Rusia, dan hingga kini belum ada kesepakatan damai yang tercapai antara kedua pihak.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama